PDF JOURNAL


Selamat datang di PDF Journal! 

Menyadari pentingnya proses berbagi dalam konteks pembelajaran bersama, PDF journal hadir sebagai salah satu usaha mewujudkan misi PDF dalam menjembatani dunia  keprofesian desain produk untuk saling berbagi informasi dan berkolaborasi. Tertuang dalam bentuk forum komunikasi media online, kami membuka kesempatan bagi para pembaca untuk berkontribusi dalam bentuk tulisan terkait isu desain produk.  



(1)
Tulisan dalam bentuk artikel ringan berupa:
Penjelasan yang mencakup proses desain secara lengkap dari tahap penelitian, sketsa, konseptualisasi, 3D CAD, prototipe dan desain akhir (konsep atau produk yang nyata). Menitikberatkan pada proses desain dan informasi yang dapat dijadikan pembelajaran bagi pelaku kreatif.

(2)
Artikel tentang topik tertentu didalam desain produk industri: sustainability, metode dan proses desain, ergonomi, penelitian desain, strategi desain, manajemen desain, teknik desain, software desain, prototyping, proses manufaktur, dsb.

(3)
Review terhadap tokoh desain, buku serta software, maupun cerita tentang pengalaman Kerja Profesi (magang), study trip, design event, proyek desain, dsb.

(4)
Atau artikel dengan tema lain yang layak untuk dipublikasikan.


Salam 


Kontribusi tulisan dapat dikirim melalui email: productdesignfocus@gmail.com
Disertai penjelasan profil (maks 35 kata) serta foto diri.

Terima Kasih!



PDF JOURNAL
 

Flickr Photostream

Twitter Updates

Meet The Author